Text
Perencanaan dan Evaluasi Kesehatan Masyarakat
Kemampuan merencanakan dan mengevaluasi program merupakan salahs atu kompetensi tenaga kesehatan masyarakat. Perencanaan merupakan langkah awal siklus program. Perencanaan disusun berbasis data, harapannya program dapat memecahkan masalah/ memenuhi kebutuhan masyarakat. Program bertujuan mengurangi/ menghilangkan penyebab masalah dan/ atau meningkatkan faktor pendukung. Perencanaan program diawali analisis situasi, identifikasi dan perumusan masalah/ kebutuhan masyarakat, prioritas masalah, perumusan tujuan, target, strategi, kebijakan, penentuan kegiatan, sumber daya dan biaya, dan rencana operasional kegiatan. Proses evaluasi dimulai dengan menentukan tujuan umum evaluasi, menggali masukan dari stakeholders, merumuskan pertanyaan evaluasi, menentukan proses pengumpulan data, analisis dan interpretasi data serta merumuskan temuan dan kesimpulan, selanjutnya memberikan rekomendasi tindaklanjut. Evaluasi diharapkan memberi manfaat untuk peningkatan program.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain